Peringati Sumpah Pemuda, Fiksioner Siap Pecahkan Rekor Muri


Fiksioner Indonesia sejak Juli 2021 sudah mulai mempersiapkan rangkaian acara “Fiksioner Light-Up Entrepreneurial Spirit 2021” atau FLES 2021.

Acara ini membahas tentang wirausaha sekaligus memecahkan rekor MURI kategori peserta webinar terbanyak secara virtual pada 28 Oktober 2021 yang bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda.

Fiksioner Indonesia ingin membangkitkan kembali semangat pemuda untuk mengembangkan minat wirausaha muda di Indonesia.

Usaha jatuh bangun harus dihadapi oleh Fiksioner Indonesia untuk merealisasikan tujuan yang ada dengan persiapan yang sangat mepet.

“Proses diskusi berlangsung dari Juli hingga Agustus dan Agustus kita sudah ada keputusan untuk memecahkan rekor MURI” ucap Beta, Ketua Tim kehumasan FLES 2021.

Awalnya jumlah peserta yang harus dipenuhi mencapai 4.000 peserta siswa-siswi SMA/MA seluruh Indonesia untuk memecahkan rekor MURI yang ada.

Namun tim public relation FLES 2021 melakukan diskusi dengan tim MURI, hingga akhirnya FLES 2021 memilih untuk memecahkan rekor MURI 2.000 peserta siswa SMA/MA pada webinar yang akan dilaksanakan dengan syarat peserta yang terlibat harus mendapatkan undangan.

Rintangan yang dihadapi oleh Fiksioner Indonesia masih harus terus berlanjut.

Berdasarkan hasil wawancara dengan ketua public relation FLES 2021, pada awalnya minat siswa-siswi SMA/MA sangat rendah untuk mengikuti kegiatan ini.

Hingga pertengahan bulan September hanya terdapat 200 sampai 300 pendaftar.

Jumlah tersebut jauh dari target. Fiksioner Indonesia mengadakan rapat dengan seluruh anggota untuk menyamakan persepsi dan tujuan pada kegiatan ini.

Seluruh anggota Fiksioner Indonesia khususnya tim terkait semakin gencar menyebarkan undangan ke berbagai sekolah hingga pada hari ini terdapat 5.710 peserta dari 95 SMA/MA di seluruh Indonesia.

Jumlah tersebut jauh melampaui target yang sudah direncanakan sebelumnya.

Melihat antusiasme peserta yang semakin meningkat dan persiapan yang sudah semakin matang, Ketua Fiksioner Indonesia, Musyaffa Teguh Fahlevi menegaskan bahwa Fiksioner Indonesia sangat siap untuk memecahkan rekor MURI.

Tak hanya itu, ia bersama rekan-rekan juga siap untuk menyebarluaskan semangat berwirausaha di usia muda sesuai dengan visi Fiksioner Indonesia.

Sumber : Kompas.com